3 Masakan Khas Bali Yang Maknyus
TIGA MASAKAN DI BALI YANG LEZAT
Bali merupakan pulau yang paling terkenal di dunia.Hal yang menonjol di Bali adalah untuk memanfaatkan alam dengan bijak kreatifitas manusianya dalam berbagai bidang.selain alam dan budayanya yang bagus pulau bali juga mempunyai makanan tradisional yang melegenda. Kuliner khas yang terkenal di pulau dewata itu pun mampu menggoda para wisatawan untuk mencicipinya.tiga jenis makanan khas Bali yang maknyus dan tetap eksis sampai sekarang.Makanan khas bali ini tidak hanya disukai oleh warga indonesia tapi juga disukai oleh warga-warga asing yang berwisata di bali.
1.BETUTU
Masakan khas Gilimanuk ini awalnya hanya disajikan untuk upacara keagamaan dan adat masyarakat setempat, namun sekarang ini telah menjadi hidangan di restoran-restoran di berbagai daerah.
Makanan ini terbuat dari dari daging ayam dan bebek.
ciri khas dari betutu terletak pada penggunaan rempah yang banyak dan berbagai jenis. Semua rempah ini dicampur dan dilumuri kedalam daging yang nantinya diproses agar meresap.cara memasaknya pun ada yang direbus saja sampai matang kemudian siap dihidangkan adapula yang dipanggang dulu kemudian direbus,biasanya orang bali memasak dengan cara merebus dagingnya dulu dengan rempah kemudian setelah matang daging di panggang diatas wajan kemudian dihidangkan. setiap daerah memiliki cara memasak yang berbeda, namun yang paling penting adalah bumbu rempah meresap pada daging sehingga pada saat dimakan rasa daging sudah bercampur dengan rempah.
2.SATE LILIT
Dipulau bali terdapat sate yang cukup unik yaitu sate lilit. Nama ini berasal dari cara memasaknya yg terbuat dri daging dan rempah yg dihaluskan lalu dililitkan pada batang bambo kecil/pelepah kelapa . Ada berbagai jenis sate lilit yaitu sate lilit babi(dibuat dari daging babi) dan sate lilit ikan(dibuat dari daging ikan). Ada dua cara memasaknya yaitu dipanggang dan di goreng.
3.RUJAK BULUNG
Saat anda sedang menikmati makanan Rujak ini sensasi segar dan juga sensasi pedas bisa anda dapatkan dalam setiap gigitan dari makanan khas bali ini.Didalam rujak ini terdapat irisan mangga, cabai pedas dan kuah pindang. Rujak ini terdiri dari beberapa isian yang ada dengan berbagai jenis buah atau ada juga yang menggunakan rumput laut. Tentu Rujak Bulung yang kita maksud di sini adalah makanan berupa rujak rumput laut yang di dalamnya di campurkan dengan bumbu kuah pindang yang sangat sedap.
ketiga makanan tersebut adalah makanan tradisional yg ada di bali yang enak dan terpopular sampai ke lidah warga negara asing .
Tidak ada komentar: